Jumat, 14 Juni 2013

4 Handphone Android Terbaik Saat Ini

4 Handphone Android Terbaik Saat Ini

Handphone Android merupakan salah satu perangkat yang paling populer di Indonesia saat ini. Selain karena banyaknya fitur yang ditawarkan, handphone Android tersedia untuk setiap kalangan. Harganya pun bervariasi, mulai dari yang murah sampai yang mahal.

Bingung cari handphone Android terbaik untuk kamu? Jalan Tikus punya beberapa rekomendasi handphone Android disini.

HTC DNA

Fitur menonjol : display 1080p, processor quad-core, RAM 2GB
HTC DNA merupakan handphone pertama yang menggunakan display 1080 berukuran 5 inci, resolusi yang setara dengan televisi modern saat ini. Ditambah lagi, HTC DNA menggunakan processor quad core 1.5 GHz, sehingga dapat memiliki performa tinggi.

HTC DNA bukan phablet, meski layarnya berukuran besar. Ukurannya secara keseluruhan lebih kecil daripada Samsung Galaxy Note, sehingga lebih nyaman ketika dikantongi. Fitur keren lainnya adalah Beats Audio dengan built-in amplifier, menjadikan HTC DNA sebuah handphone dengan kualitas suara yang mengagumkan.

Handphone yang satu ini cocok untuk dijadikan sebagai handphone android terbaik saat ini.

Kekurangan 
Sayangnya, daya tahan baterai HTC DNA kurang memadai karena penggunaan display 1080p. Selain itu, kamu juga tidak bisa mengganti baterai karena dibuat non-removable. Satu lagi kekurangannya, yaitu tidak adanya slot kartu memori.

Samsung Galaxy Note II

Fitur menonjol : Display 720p berukuran besar, stylus, processor quad-core, RAM 2GB
Phablet yang satu ini cukup populer karena memiliki spek hardware yang cukup tinggi, daya tahan baterai yang dapat diandalkan dan ketersediaan slot kartu memori.

Satu lagi fitur spesial dari Samsung Galaxy Note II yang menjadikannya salah satu handphone android terbaik, yaitu Stylus. Alat kecil ini terbukti cukup berguna ketika mengedit teks, browsing web dan sebagainya.

Kekurangan
Ukuran yang besar.

Google Nexus 4

Fitur menonjol : processor quad-core, RAM 2GB, unlock
Google Nexus 4 bukanlah handphone android pertama Google, tapi memang merupakan handphone pertama dengan merk Google yang tidak menumpang merk lain. Display handphone berukuran 4,7 inci beresolusi 720p dan menggunakan processor yang sama dengan HTC DNA.

Kekurangan
Kecepatan download rendah karena tidak ada dukungan 4G LTE. Kamu hanya bisa menggunakan koneksi data 3G/ HSPA+ yang umumnya memang lebih lambat daripada 4G. Selain itu, Google Nexus 4 juga menggunakan baterai non-removable dan tidak memiliki slot kartu memori.

Motorola Droid Razr M

Fitur menonjol : processor dual-core, RAM 1GB
Razr M tidak memiliki spesifikasi yang tinggi, dilihat dari processor dan RAM yang digunakan. Kelebihan yang dimilikinya adalah dari segi desain. Ukurannya cukup kecil dan tipis sehingga nyaman untuk dikantongi.
Jika kamu mencari handphone android yang simple, Razr M cocok untuk kamu.

Kekurangan
Spesifikasi hardware yang rendah.

Nah, di atas adalah rekomendasi handphone android terbaik untuk kamu. Masih bingung menentukan handphone android apa yang ingin kamu miliki? Atau punya rekomendasi handphone android terbaik lainnya? Silakan share disini.
Like Facebook Page, Follow Twitter atau add Google + JalanTikus untuk terus mendapatkan informasi terbaru seputar teknologi dan download software terbaru untuk PC dan Apps Android dengan Gratis, Aman dan Cepat.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar